Powered By Blogger

Sabtu, 03 September 2011

belajar sistem dan teknologi informasi

Kali ini, aku belajar tentang Sistem dan Teknologi Informasi. Usut punya usut yang jadi dosenku di mata kuliah ini adalah Pak Yudhi, Kajur TC. OOOOO. Semoga beliau baik hati sekali :”).  Jadi, berbekal dari e-book yang aku dapat dari temenku deasy, aku mulai mencoba memahami bab 1 di mata kuliah ini, yaitu Pengenalan system computer.
Dimulai dengan sebuah pertanyaan pembuka berupa “Apakah computer itu?”  menurut beberapa ahli lalu dirangkum menjadi satu, intinya definisi computer itu adalah suatu alat elektronik yang memiliki suatu system yang telah terprogram untuk bekerja secara terperinci menerima inputan, mengeluarkan output, menyimpan dan mengolah data, sesuai dengan instruksi dari program-program yang ada.
Lalu sebenarnya apa sih system computer itu?” Sistem Komputer adalah kumpulan dari elemen-elemen yang saling berhubungan membentuk suatu kesatuan, yang mempunyai tujuan khusus dan sama, yaitu mengolah data untuk mendapatkan suatu informasi. Jadi, tujuan pokok dari system computer itu adalah mengolah data.
Elemen-elemen dari system computer terdiri atas :
1.      Hardware (Perangkat Keras)
Peralatan di system computer yang secara fisik dapat dilihat dan dijamah
Contoh : CPU, Printer, Mouse, Keyboard, Monitor, dsb.
2.      Software (perangkat lunak)
Program yang berisi perintah-perintah untuk melakukan pengolahan data
Contoh : OS Windows, Mcrosoft Office, Adobe, dsb
3.      Brainware
Manusia yang menjalankan dan mengatur system computer tersebut.
Contoh : Semua manusia yang sedang memakai computer.

Yak, sekian sekilas info tentang pengenalan system computer.


Sumber :
Katalog IF - Indonesia
Ebook Pengantar Teknologi Informasi Komputer dari HendraNet - http://www.hendra-jatnika.web.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar